Cara Memasang Lampu Rumah Yang Tinggi dengan tongkat lampu buatan
Membuat Alat pemasang lampu |
Cara Memasang Lampu Rumah Yang Tinggi dengan tongkat lampu buatan - Nah kali ini info gratis akan berbagi tutorial cara mengganti lampu kamar dengan tingkat lampu buatan tanpa harus beli.
Alat untuk memasang lampu ini sangat sederhana. Untuk membuat alat pemasang lampu ini ada beberapa alat dan bahan yang perlu anda siapkan.
Alat dan bahan
Berikut ini alat dan bahan yang digunakan dalam membuat tongkat lampu sederhana yang bisa anda gunakan untuk mengganti lampu yang mati di rumah anda:
1. Pisau
2. Gunting
3. 2 buah karet.
3. Solasi
4. Botol bekas teh pucuk
5. Tongkat/ kayu
Nah setelah alat dan bahan pembuat tongkat pengganti lampu sudah anda siapkan. Langkah selanjutnya yaitu eksekusi...
Tahap 1
Untuk botol yang eprlu anda perhatikan ialah botol yang mempunyai permukaan yang agak keras, seperti botol teh pucuk, atau pulpi, atau botol yang lain yang teksturnya agak keras...
Membuat tongkat lampu dari botol bekas |
Botol tersebut silahkan anda potong ujungnya. Dengan pisau yang sudah anda siapkan tadi.
Tahap 2
Setelah botol bekas tadi anda potong ujungnya silahkan belah kecil sekitar ukuran jari telunjuk, atau menyesuaikan.
Kemudian, lipat keluar pada bagian ujungnya agar supaya karet bisa terpasang.
Alat pengganti lampu mati yang sederhana |
Pada tahapan ini anda sudah berhasil membuat alat yang bisa digunakan untuk melepas lampu yang mati.
Nah setelah anda pasang karet dan mengisi isolasi didalamnya anda bisa praktek untuk melepas lampu yang tidak terlalu tinggi. Cobalah gunakan dahulu.
Jika alat yang anda buat tadi berhasil melepaskan lampu, dan memasangnya kembali. Langkah selanjutnya yaitu siapkan tongkatnya.
Sekian tutorial cara memasang dan melepas lampu yang mati dan menggantinya dengan menggunakan tongkat pemasang lampu buatan.
Yah.. jika dihitung-hitung anda tidak mengeluarkan uang sepeserpun.
Dan saya sudah mempraktekkannya dan Alhamdulillah berhasil.
Comments
Post a Comment